SHARE
1 / 2
2 / 2

istimewa

Gunakan pada waktu yang tepat
Losion bisa merawat kelembapan kulit karena memiliki lebih banyak kandungan air dibanding tekstur perawatan kulit lainnya. Losion akan lebih efektif menembus kulit saat diaplikasikan pada permukaan yang lembap yang didapat sesaat setelah kita mandi. Jangan ragu untuk memakai ulang losion saat berada di ruangan ber-AC untuk menghindari kulit yang kering. Saat bepergian, pastikan Anda membawa losion dalam ukuran mini.

Oleskan ke semua anggota tubuh
Sebagai organ terbesar dalam tubuh, kulit yang terdapat di badan kita membutuhkan nutrisi yang cukup, agar tetap lembap dan sehat. Oleh karena itu, jangan oleskan losion di bagian tertentu saja seperti tangan dan kaki, karena bagian kulit lainnya juga kebutuhan yang sama untuk menjadikannya selalu lembap.
 

Halaman :
Tags
SHARE